Liburan Autumn di Jepang Dengan Menikmati Keindahan Momiji , Beberapa dari Anda mungkin belum tahu apa itu momiji? dan kenapa autumn menjadi salah satu waktu menarik selain winter dan spring ( sakura cherry blossom ) di jepang?
Pertanyaan yang sangat menarik, kenapa Anda sebaiknya menyempatkan tour Autumn di Jepang?
Musim gugur / autumn memang menjadi salah satu musim favorit untuk para wisatawan yang ingin berlibur ke Jepang, karena dari suhu juga tidak terlalu dingin, dan pemandangan kemerahan dedaunan yang mulai berguguran menjadi pemandangan yang epic untuk di lihat dan dinikmati.
Tujuan dari para wisatawan sendiri yaitu untuk menikmati Koyo. Dalam istilah bahasa Jepang koyo merupakan sinonim dari Momiji, Momiji sendiri memiliki makna suatu proses perubahan warna dedaunan yang tadinya hijau menjadi kuning, kemerahan atau warna jingga di saat musim gugur.
Perbedaan saat musim semi jika di Jepang sangat epic dengan keindahan bunga sakura yang sedang bermekaran, sedangkan saat musim gugur autumn juga tidak kalah indahnya, karena daun daun mulai berwarna kemerahan, jingga dan mulai berguguran dan itu menjadi moment yang epic juga untuk photo yang instagramable.
Liburan Autumn di Jepang Dengan Menikmati Keindahan Momiji
Kapan waktu terbaik untuk menikmati momiji di Jepang?
Sedikit berbeda dengan spring / jadwal hanami cherry blossom di Jepang, kalau waktu terbaik menikmati momiji yaitu berbalik arah dengan hanami, jadi pertama kali justru di Hokkaido, kemudian ke arah selatan, arah Tohoku, Sendai, Tokyo dan seterusnya, selengkapnya bisa Anda lihat dalam map berikut ini:
Anda juga bisa melihat dalam tabel berikut kapan waktu terbaik untuk menikmati momiji di Jepang.
Wilayah di Jepang | Waktu Momiji Terbaik | Suhu rata rata |
Obihiro ( Hokkaido ) | Mid Oktober | 10.0℃ |
Sapporo ( Hokkaido ) | Last Oktober | 11.8℃ |
Sendai | Mid Oktober | 9.4℃ |
Kanazawa | Last November | 11.5℃ |
Tokyo | Last November | 12.1℃ |
Nagoya | Last November | 12.2℃ |
Osaka Kyoto ( Kansai ) | Early Desember | 7.0℃ (Kyoto) 8.6℃ (Osaka) |
Hiroshima | Mid November | 12.5℃ |
Fukuoka | Last November | 13.8℃ |
Jadi bisa Anda lihat dalam jadwal di atas, Setidaknya bisa Anda persiapkan daerah mana yang bisa Anda kunjungi, terutama di Tokyo Osaka dan Kyoto,
Jadi memang untuk volume wisatawan di 3 kota besar tersebut cukup banyak, dan waktu terbaik untuk melihat keindahan momiji di tempat tersebut.
Untuk Proses Momiji sendiri berlangsung sekitar 2 minggu dari warna mulain menguning dan kemerahan hingga daun berguguran, jadi dari segi waktu / periode memang lebih lama daripada saat hanami di Jepang.
Bagaimana Dengan Cuaca Dan Pakaian Yang Sebaiknya di Gunakan saat autumn?
Sebagai catatan dari tabel di atas suhu udara sudah mulai cukup dingin, sehingga bagi Anda yang ingin liburan di Jepang sebaiknya tetap menggunakan pakaian hangat / winter cloth seperti jaket dan sweater ( memang suhu udara lebih dingin daripada di Indonensia umumnya ), karena awal desember di beberapa titik di Fuji sudah ada salju juga.
Hal Yang Perlu Di Persiapakan Untuk Liburan Autumn Jepang
https://www.instagram.com/p/BbbhIneAdEE/
Tentunya Jika Anda ingin liburan autumn di Jepang ada beberapa hal yang perlu Anda persiapkan,
Yang utama Anda bisa memilih Paket Tour Jepang saat Autumn, Setidaknya Paket Tour Sudah sangat lengkap untuk mengunjungi destinasi favorit dan instagramable untuk menikmati keindahan autumn selama di Jepang.
Untuk WisataJepang.co.id sendiri memiliki Paket Tour Jepang Autumn Dari Tanggal 28 November – 3 Desember 2018
Paket Wisata jepang ini, Anda bisa menikmat momiji terbaik di Tokyo Fuji Area.
https://www.instagram.com/p/BnJmLBLhYAx/
Kemudian Anda bisa membawa kamera / smartphone yang bagus Agar momen – momen menikmati Momiji Anda menjadi istimewa.
Rekomendasi Tempat untuk menikmati Momiji by WisataJepang.co.id
Tim Wisata Jepang sudah merangkumnya 8 tempat yang recommended untuk menikmati momiji di Jepang. Kedelalapan tempat tersebut adalah sebagai berikut:
- Ueno Park
- Kuil Kyoto
- Taman Nasional Hokkaido
- Tokyo ( The University Of Tokyo, Showa Kinen Park )
- Nikko
- Five Fuji Lakes ( Lake Kawaguchiko, Oshino Hakkai, Iyashino Sato, Oishi Park dll )
- Tateyama Kurobe Alpin Route
- Takaragawa Onsen
Selengkapnya bisa Anda baca dalam artikel Rekomendasi 8 Tempat untuk Tour Autumn di Jepang berikut.
Liburan Autumn di Jepang Dengan Menikmati Keindahan Momiji
Contact Person
Official LINE: @wisatajepang (Pakai @) Office Hours
LINE QR Code